Tanda Anjing Kepanasan (Overheat) (0 komentar)

23 Juni 2015 - 21:21

Anjing terserang kepanasan bisa dimana saja. Bisa di perkarangan rumah, didalam mobil yang sedang parkir. dan lainnya. Suhu tubuh anjing lebih tinggi daripada suhu tubuh manusia dan kemampuan untuk menurunkan suhu tubuh lebih rendah dari pada manusia. Maksudnya, manusia bisa mengeluarkan keringat untuk menurunkan suhu tubuh, sedangkan anjing tidak bisa. Anjing menurunkan suhu tubuhnya hanya dari hidung, mulut dan pori-pori dibawah telapak kakinya saja.

Hewan peliharaan atau anjing, dapat terserang kepanasan pada saat musim panas. Pada saat terserang kepanasan (Over heat) maka otak, jantung, hati dan sistem syaraf mereka akan rusak.

Tanda-tanda terserang kepanasan :

  • Bernafas dengan cepat (Terengah-engah)
  • Lemas
  • Mengeluarkan airmata
  • Muntah
  • Mengeluarkan air liur yang banyak
  • Detak jantung yang sangat cepat


Untuk anjing yang memiliki moncong pendek atau pesek seperti anjing Pomeranian, Pug, Bulldog atau Boxer, mereka akan lebih cepat terserang kepanasan dan sulit sekali menurunkan suhu tubuhnya.

Langkah yang perlu diambil agar anjing tidak terserang kepanasan atau heat stroke:

  • Pastikan area tempat dia tinggal memiliki sistem sirkulasi udara yang baik. Terutama jika anjing dipelihara didalam rumah atau kandang permanen.
  • Sediakan tempat berteduh yang tidak panas atau tidak terpapar oleh sinar matahari jika anjing dipelihara di perkarangan rumah.
  • Sediakan air bersih dalam jumlah yang banyak setiap saat.
  • Jangan tinggalkan anjing dalam mobil dengan keadaan mesin & AC mati. Suhu ruangan dalam mobil bisa mencapai 70 derajat celcius!!!.


Segera bawa ke dokter hewan jika menemukan anjing anda dalam keadaan kepanasan.












  

Bookmark Kirim ke teman Versi cetak Komentar
Penilaian Saya:  
Komentar Saya:

Artikel Selanjutnya:

Seminar Cara Melatih Anjing

 Suara Kita Terkini

Cari Pekerjaan Dog Handle/supirCari Pekerjaan Dog Handle/supir
Arief - 06 Juni 2025 - 19:52

Hibah AnjingHibah Anjing
Paula - 24 Mei 2025 - 10:03

Open AdoptOpen Adopt
Grace - 23 Mei 2025 - 19:15

Adopsi Anak Anjing Usia 3 Bualn, Jakarta BaratAdopsi Anak Anjing Usia 3 Bualn, Jakarta Barat
Aditya - 21 Mei 2025 - 10:49

Open AdoptOpen Adopt
Hagni Hapsari Arieli - 18 Mei 2025 - 13:37

Hibah Bernedoodle BetinaHibah Bernedoodle Betina
July - 16 Mei 2025 - 22:50

Dicari Adopter PenyayangDicari Adopter Penyayang
Christiana Ayu - 15 Mei 2025 - 14:01

Adopsi FreeAdopsi Free
Vita - 13 Mei 2025 - 20:12

Adopsi FreeAdopsi Free
Vita - 13 Mei 2025 - 20:12

Lowongan Kerja Kennel Boy
Renald - 13 Mei 2025 - 11:01

Dicari Kennel Boy (Penempatan Surabaya Tengah)Dicari Kennel Boy (Penempatan Surabaya Tengah)
Studio Tropik - 05 Mei 2025 - 14:53

Siberian HuskySiberian Husky
Anjing Siberian Husky - 28 April 2025 - 09:46